Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

+1 202 555 0180

Have a question, comment, or concern? Our dedicated team of experts is ready to hear and assist you. Reach us through our social media, phone, or live chat.

IMM Bersuara: Menuntut dan Mengevaluasi Kinerja Pemerintah Kabupaten Lamongan

MuhammadiyahLamongan.com – Para aktivis Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Lamongan melakukan aksi kritikan terhadap kinerja pemerintah Lamongan. Dalam aksi tersebut kebetulan bersamaan dengan HMI dan GMNI. Aksi ini dilakukan di Kantor DPRD dan Pemkab Lamongan pada Senin (29/05/2023).

PC IMM Lamongan mengajak ratusan kader dari seluruh komisariat di Kabupaten Lamongan untuk ikut menyuarakan tuntutan terhadap kinerja pemerintah setempat. Aksi dimulai dengan longmarch dari GOR Lamongan menuju Gedung DPRD dan Kantor Pemkab Lamongan. Mereka membawa puluhan karton yang berisi tuntutan atas kinerja pemerintah kabupaten Lamongan.

Aksi berorasi bergantian untuk menyuarakan tuntutan terhadap kinerja pemerintah daerah Lamongan. Koordinator aksi dari PC IMM Lamongan, Alexi Candra Putra KN, menyatakan bahwa beberapa program kerja pemerintah daerah Lamongan belum berjalan dengan maksimal, sehingga berdampak pada kesejahteraan masyarakat di Lamongan.

Beberapa tuntutan yang disuarakan massa antara lain terkait pendidikan, infrastruktur, kesehatan, buruh, dan pertanian. Mereka menuntut pemerintah memberikan jaminan pendidikan murah, gratis, dan berkualitas bagi seluruh masyarakat Lamongan. Mereka juga menyerukan penghentian komersialisasi pendidikan dan pencabutan UU No. 12 tahun 2012 untuk mewujudkan pendidikan yang ilmiah untuk masyarakat.

Tuntutan terkait infrastruktur adalah gugat program jamula yang dianggap kurang maksimal oleh massa. Terkait kesehatan, mereka mendesak pemerintah untuk menyediakan layanan kesehatan gratis tanpa diskriminasi, melakukan reformasi birokrasi kesehatan berbasis kompetensi dan kinerja, serta memperbaiki infrastruktur dan pelayanan kesehatan.

Selain itu, massa juga menuntut pencabutan dan pembatalan UU CIPTAKER terkait buruh. Terkait pertanian, mereka menekankan pentingnya pemerintah memberikan jaminan subsidi pupuk, bibit, dan obat-obatan kepada para petani di Lamongan.

Ketua Umum PC IMM Lamongan, Achmad Izzuddin AS, berharap agar pemerintah segera merespons tuntutan yang disampaikan dan melakukan evaluasi terhadap program kerja serta kebijakan yang telah diputuskan. Ia berharap agar upaya ini dapat mendorong terciptanya Kabupaten Lamongan yang lebih baik dan sejahtera.

 

Reporter : Fathan Faris Saputro

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

MPID Lamongan Menggelar Sarasehan Bersama Menaraduabelas.com di Musyda ‘Aisyiyah Bojonegoro

Next Post

Inilah Calon Nominasi Guru Terbaik dan Terfavorit SD Muda Babat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Read next
0
Share