Fathan Faris Saputro Pemuda yang senang belajar dan berbagi dengan sesama.

Kejutan di Lomba Sambung Ayat Ceria Pandu Athfal, MIM 2 Patihan Raih Gelar Juara Satu

46 sec read

MuhammadiyahLamongan.com – Dalam kegiatan Ceria Pandu Athfal yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Semarak Musyawarah Cabang (Musycab) ke-13 Pimpinan Cabang Muhammadiyah Babat, lomba sambung ayat telah berhasil menyita perhatian peserta dan penonton. Kegiatan tersebut dilaksanakan di SMPM 26 Patihan pada hari Sabtu, (17/6/2023).

Kwartir Cabang Hizbul Wathan Babat selaku penyelenggara kegiatan Ceria Pandu Athfal, menyelenggarakan beberapa perlombaan yang diikuti oleh SD Muhammadiyah dan MI Muhammadiyah se-cabang Babat. Lomba-lomba tersebut dibatasi hanya untuk siswa kelas 3, 4, dan 5.

Salah satu lomba yang paling dinanti adalah lomba sambung ayat. Tujuan dari lomba sambung ayat ini adalah untuk mengukur potensi para kader Athfal di Cabang Babat dalam bidang sambung ayat. Diharapkan hasil dari perlombaan ini dapat menjadi bahan evaluasi bagi setiap qobilah dan memungkinkan mereka untuk mengikuti acara-acara lain di masa mendatang. Sebanyak delapan lembaga dari SD Muhammadiyah dan MI Muhammadiyah berpartisipasi dalam perlombaan ini.

Setelah melewati serangkaian tahap dan penampilan yang menarik, juara lomba sambung ayat berhasil ditentukan. Berikut adalah para pemenangnya:

Juara 1 diraih oleh MI Muhammadiyah 2 Patihan.
Juara 2 ditempati oleh MI Muhammadiyah 3 Puncak Wangi.
Sedangkan juara 3 berhasil diraih oleh MI Muhammadiyah Tritunggal.

Kemenangan para juara ini menjadi bukti kemampuan mereka dalam menguasai keterampilan sambung ayat. Prestasi yang mereka raih diharapkan dapat memotivasi dan menginspirasi para kader Athfal lainnya untuk terus mengembangkan kemampuan mereka di bidang yang sama.

 

Reporter : Syafna Cahaya Arfina

Fathan Faris Saputro Pemuda yang senang belajar dan berbagi dengan sesama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *