Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

Safari Ramadan 1446 H Perdana PDPM Lamongan, Tebar Kebaikan di Desa Cerme

MuhammadiyahLamongan.com – Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Lamongan menggelar Safari Ramadan 1446 H perdana. Acara ini berlangsung di desa Cerme, Ngimbang, Lamongan. Ahad (9/3/2025)

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh cabang Pemuda Muhammadiyah se-Kabupaten Lamongan dan masyarakat desa Cerme. Acara ini juga bekerjasama dengan  Lazismu Lamongan juga berbagi kebahagiaan dengan menyalurkan 20 paket Kado Ramadan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Ketua PDPM Lamongan, Husnul Abid Saputra menyampaikan bahwa Safari Ramadan ini merupakan bentuk kepedulian Pemuda Muhammadiyah terhadap masyarakat,

“Safari Ramadan ini bukan sekadar agenda tahunan, tetapi juga bagian dari komitmen kami untuk selalu hadir di tengah masyarakat, menguatkan dakwah, serta menebarkan manfaat. Kami ingin agar bulan Ramadhan ini menjadi momentum untuk semakin mempererat ukhuwah dan memperbanyak amal kebaikan,” ujarnya.

Safari Ramadan ini bertujuan untuk menegakkan syiar Islam, mempererat ukhuwah Islamiyah, dan menebarkan kebaikan kepada masyarakat. Selain penyaluran bantuan, acara ini juga diisi dengan kajian berbuka puasa yang disampaikan oleh Ustadz Mubarok MZ dari Majelis Tarjih PDM Lamongan.

Safari Ramadan akan terus berlanjut ke berbagai wilayah lain di Lamongan sebagai wujud komitmen dalam menebarkan nilai-nilai Islam dan kebersamaan. (*)

Penulis Nanda Tri P. Editor Ghulamin Halim

3
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Suasana Antusiasme Peserta Kajian Ramadan 1446 H PWM Jatim

Next Post

PRM Tambakboyo Hadirkan Kajian Medis: Antara Kebahagiaan dan Kesehatan Mental Dalam Keluarga

Read next
0
Share