MuhammadiyahLamongan.com – Ketua Pimpinan Daerah Lamongan, Drs. H. Shodikin, M.Pd, menyampaikan tiga (3) resep untuk menjadi lebih baik. Pertama, berupaya melatih dan membedakan baik dan buruk. Setiap manusia pada hakikatnya mempunyai naluri kemampuan untuk membedakan ini. Kedua, berkumpul dengan orang-orang baik. Kita di Muhammadiyah ini jelas berkumpul bersama orang-orang yang baik. Ketiga, mengurusi kebaikan. Dalam hal ini, Muhammadiyah termasuk bagian dari kebaikan itu sendiri, sehingga mengurus Muhammadiyah sama artinya dengan mengurusi kebaikan.
Ketiga resep tersebut disampaikan oleh Sekretaris PDM Lamongan periode 2010-2015 dalam kata sambutan di acara Pengajian Menjelang Ramadhan 1438, yang dihelat oleh Majelis Tabligh dan Majelis Pendidikan Kader PCM Laren dan dipusatkan di Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Cabang Laren pada 7 Mei 2017 bakda zhuhur. Hadir dan memberikan tausiyah Jelang Ramadhan Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur, Doktor H. Saad Ibrahim, MA. Dalam kegiatan dua bulanan ini juga dihadiri Ketua dan Anggota PCM Laren, Anggota PCA Laren, PRM dan PRA se-Cabang Laren, Ortom tingkat Cabang dan Anggota DPRD Kabupaten Lamongan dari Fraksi PAN, Nur Kholiq, S.Pd.
Di hadapan 700 lebih warga Muhammadiyah se-Cabang Laren, Ketua PDM Lamongan mengingatkan kepada Cabang dan Ranting agar samina wa athona terhadap Maklumat PP Muhammadiyah tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Dzulhijah 1438 Hijriah. Dalam Maklumat itu PP Muhammadiyah menetapkan bahwa 1 Ramadan 1438 H jatuh pada hari Sabtu Pahing, 27 Mei 2017 M, 1 Syawal 1438 H jatuh pada hari Ahad Legi, 25 Juni 2017 M, dan Idul Adha (10 Dzulhijah 1438 H) jatuh pada hari Jumat Wage, 1 September 2017 M, tegasnya.
Sesaat sebelumnya, Ketua PCM Laren, M. Asad AB, dalam kata sambutannya memantapkan warga Muhammadiyah untuk menggerakkan zakat, infak dan shodaqoh. Di Bulan Syaban ini dan Ramadhan nanti mari kita gencarkan Gerakan Zakat Infak dan Shodaqoh untuk Gedung Dakwah Muhammadiyah Cabang Laren ini. Karena menuju kesempurnaan dan jadi gedung ini membutuhkan sambutan, bantuan dan uluran tangan kita bersama. Tentunya juga untuk Persyarikatan Muhammadiyah , ujar Ketua PCM Laren.
Sementara itu Dr. H. Saad Ibrahim, MA, dalam tausiyah Jelang Ramadhan 1438 Hijriah mengajak kepada warga Muhammadiyah untuk menyambut dan menjemput keridhoan Allah bagi Islam sebagai agama kita. Menurut Dosen di UIN Malang ini, wujud Gedung Dakwah Muhammadiyah Cabang Laren ini menjadi bagian dari cara kita supaya akhirnya nanti Allah ridho Islam sebagai agama kita. Kalau misalnya di dekat bagunan ini ada bangunan (maaf) gereja yang lebih megah daripada ini rasanya Allah belum ridho, karena kita masih kalah. Ketua PWM Jawa Timur juga mengingatkan sebuah ungkapan Al-Islamu yalu wa la yula alaihi harus menjadi poin penting bagi kita berjuang dan ber-Muhammadiyah untuk kemuliaan Islam. Jadi di sini harus kita lihat dalam makna puasa kita.
Acara ini dirangkai dengan Pelantikan PCNA Laren periode 2016-2020 dengan Ketuanya Anikmatul Zumaroh. Hasil Musyawarah Cabang ke-8 NA Laren ini dilantik langsung oleh Ketua PDNA, Desi Ratnasari. (Maslahul Falah)