muhammadiyahlamongan-Banyak kendala yang menghampiri salah satunya jarak dan dana Namun, itu semua tidak menyurutkan semangat PD IPM Lamongan untuk menyelenggarakan pelatihan jurnalistik.
Ketua ASBO PD IPM Lamongan, Husnul Abid, mengataklan mengadakan kegiatan pelatihan jurnalistik ini merupakan hasil dari kolaborasi dari dua bidang, yaitu SBO dan PIP.
” Pelatihan jurnalistik adalah acara yang dibuat oleh ASBO yang bekerjasama dengan PIP, ” ujar Husnul Abid.
Menurutnya, ealaupun banyak kendala saat menyelenggarakan acara ini, panitia tetap semangat dan bersinergi untuk mengadakan acara tersebut dengan semaksimal mungkin.
” Kondisi pimpinan daerah sekarang banyak yang mencar, karna banyak yang sibuk dengan acara yang lain, jadi hanya beberapa yang fokus pada acara ini, ” ujar Husnul Abid.
Bidang ASBO dan PIP PD IPM Lamongan bukan hanya mengadakan pelatihan jurnalistik, ada juga pelatihan tentang Desain grafis, fotography dan videography jadi bukan hanya jurnalistik peserta juga bisa mengikuti pelatihan-pelatihan yang diadakan panitia.
Diharapkan peserta yang mengikuti acara tersebut dapat mengambil ilmunya dengan sungguh-sungguh agar bisa diaplikasikan di cabangnya masing-masing.
” Mungkin outputnya tim media berjalan, dan mungkin bisa bermanfaat bagi pimpinan cabang mereka, ” tutupnya dengan ramah. (Falah Swarna dwipa)