Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

Macapat Pangkur Karya Siswi SMPM 3 Warnai Musycab PCM dan PCA Kedungpring

MuhammadiyahLamongan.com – SMPM 3 Kalen Kedungpring rupanya tidak kehabisan talenta. Setelah menampilkan Tari kreasi Medley Nusantara, SMPM 3 Kalen menampilkan talenta mudahnya lagi dalam memeriahkan Musyawarah Cabang (Musycab) Muhammadiyah ke-10 dan Aisyiyah ke-8 Kedungpring, Minggu (2/7/2023). Kali ini membawakan sebuah Macapat Pangkur, dibawakan oleh Trisna, siswa kelas IX SMPM 3 Kalen Kedungpring, yang isinya tentang pentingnya pendidikan untuk anak.

Kepala SMPM 3 Kedungpring,  Siti Rohanah menyampaikan kepada muhammadiyahlamongan.com bahwa Trisna itu merupakan anak luar biasa. “Dia (Trisna, Red) dikenal aktif di sekolah, suka berbicara sampe kadang membuat gurunya gemes dengan keaktifannya tersebut,” aku Siti Rohanah di sela-sela acara.

Tidak disangka, lanjut  Siti Rohanah, siswa yang mempunyai nama lengkap Trisna Dian Jasmara itu punya kelebihan di bidang tarik suara. Luar biasanya dia belajar mandiri dari youtube.

Berikut Macapatnya

Macapat “Pangkur”

Mingkar mingkuring angkara

(Meredam nafsu angkara dalam diri)

Akarana karana mardi siwi

(Hendak berkenan mendidik putra-putri)

Sinawung resmining kidung

(tersirat dalam indahnya tembang)

Sinuba sinukarta

(Dihiasi penuh variasi)

Mrih kretarta pakartining ngelmu luhung

(Agar menjiwai hakekat Ilmu Luhur)

Kang tumrap neng tanah Jawa

(Yang berlangsung di tanah Jawa)

Agama ageming aji

(Agama sebagai pakaian kehidupan)

 

Reporter :  M. Bakhrus Salam

1
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Perubahan Iklim dan Kader Hijau Muhammadiyah: Menunggu Perubahan Hijau di Musycab Modo

Next Post

Ikhsan Budiono Terpilih Jadi Ketua PCM Kedungpring Periode 2022-2027

Read next
0
Share