Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

Peraih Hadiah Umroh pada Jalan Sehat dalam Rangka Milad Muhammadiyah ke-112

MuhammadiyahLamongan.Com- Raut wajah bahagia terpancar dari Ibu Fina, yang mendapatkan juara utama umroh pada kegiatan jalan sehat Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM Sedayulawas), di halaman MIM dan MTsM Sedayulawas, pada Ahad (24/11/2024).

Jalan sehat PRM Sedayulawas diselenggarakan dalam rangka memperingati Milad Muhammadiyah ke-112 dengan tema “Menghadirkan Kemakmuran untuk Sesama”.

Hadiah utama ibadah umroh pada jalan sehat PRM Sedayulawas berasal dari sponshor Tawwabin. Lembaga yang bergerak pada bimbingan ibadah haji dan umroh, salah satu kantornya berada di Desa Sedayulawas Kecamatan Brondong.

Ibu Fina adalah isteri dari Bapak Azmi, S.Pd, guru SMAM 9 Sedayulawas. Pekerjaan sehari-hari Ibu Fina yakni sebagai Ibu Rumah Tangga.

Dalam sambutannya setelah mendapatkan hadiah utama umroh, Ibu Fina mengucapakan terima kasih kepada PRM Sedayulawas, Panitia dan semua warga Muhammadiyah Sedayulawas.

Selanjutnya ucapan syukur Alhamdulillah terus dipanjatkan kepada Allah SWT atas karunia yang sangat besar berupa hadiah umroh yang diberikan kepadanya. Dengan ungkapan doa, semoga hadiah umroh ini menjadi barokah.

Kemudian Ketua PRM Sedayulawas, Maghfur, S.Pd dalam kata sambutannya menyampaikan semoga hadiah umroh ini bermanfaat bagi yang mendapatkan yakni Ibu Fina dan keluarga besarnya.

Dia berharap semoga semua warga Muhammadiyah Sedayulawas tetap senantiasa bersyukur dan selalu bergembira dalam memperingati kegiatan semarak Milad Muhammadiyah ke-112 ini, dan kami ucapkan terima kasih banyak kepada sponsorship Tawwabin yang memberikan hadiah umroh.

Penulis: Kholis, Editor: Ma’in

1
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Gemerlap Pawai Taaruf Meriahkan Milad Muhammadiyah ke-112 di Ranting Padenganploso

Next Post

Siswa dan Guru SD Musaka Ikuti Pelatihan Mitigasi Bencana: Gempa Bumi dan Kebakaran

Read next
0
Share