MuhammadiyahLamongan.Com- Kajian Ramadan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur telah terlaksana dengan khidmat. Banyak yang terlibat aktif dalam persiapan acara kajian ini khususnya seluruh civitas akademik Universitas Muhammadiyah Lamongan (UMLA), antara lain, Dosen dan Tenaga Kependidikan (Tendik).
Selain itu, Mahasiswa UMLA juga ikut berperan aktif dalam Kajian Ramadhan 1446 H PWM Jatim yang dilaksanakan di Dome Umla pada Sabtu (08/03/2025), yang bertepatan dengan 8 Ramadhan 1446 H.
Presiden Mahasiswa UMLA, Alif Bin Khoir, menjelaskan bahwa mahasiswa, khususnya dari Ormawa Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), dan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), berperan sebagai panitia lokal yang bertugas sebagai pembantu umum dan juga perwakilan dari seluruh Ormawa yang turut hadir sebagai peserta kajian.
“Kita sebagai pembantu umum yang tugasnya membantu segala sesuatu yang diperlukan, contohnya kemarin kita mempersiapkan bingkisan atau KIT yang akan didapatkan oleh peserta kajian yang hadir,” ujar Alif saat diwawancarai.
Alif juga ungkap rasa bangganya terhadap UMLA, karena menjadi tuan rumah pada Kajian Ramadhan 1446 H PWM Jatim tahun ini. “Ini sesuatu yang sangat membanggakan dan terhormat sekali karena UMLA menjadi tuan rumah Kajian Ramadhan 2025 ini,” ungkap mahasiswa Ekonomi tersebut.
“Dari kajian ini, sebagai mahasiswa kita bisa mengambil hikmah, tentunya ketika kita sudah menjadi tuan rumah di kajian ini, artinya bila diminta jadi tuan rumah di tingkat mahasiswa, dapat menjadi panitia yang cekatan.
Kita sebagai mahasiswa juga harus upgrade diri kita yang lebih baik lagi, karena kalau dilihat dari fasilitas dan sebagainya, UMLA ini sudah berkembang pesat dan sekarang tinggal tugas mahasiswanya masing-masing untuk mendorong menjadi lebih baik seperti kualitas infrastruktur kampus UMLA yang semakin meningkat disetiap waktunya,” tambahnya sebagai pesan untuk seluruh mahasiswa UMLA.
Penulis: Maulana Fa’iq Ash-Shiddiqi, Editor: Ma’in