Dalam buku dengan judul “Tuntunan Ibadah Pada Bulan Ramadhan” yang diterbitkan oleh Majelis Tarjih Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Diwajibkannya bagi seorang muslim yang beriman untuk berpuasa pada bulan ramadhan.
Muhammadiayahlamongan-Allah menyeru pada umat Islam untuk berpuasa di bulan ramadhan, karena puasa itu dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, mencegah dari perbuatan keji dan mungkar, dan dengan puasa kita belajar mengendalikan diri.
Dalam buku dengan judul “Tuntunan Ibadah Pada Bulan Ramadhan” yang diterbitkan oleh Majelis Tarjih Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Diwajibkannya bagi seorang muslim yang beriman untuk berpuasa pada bulan ramadhan. Berdasarkan firman Allah SWT:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ [ابلقرة(٢):١٨٣]
Artinya: “Hai orang-orang yang beriman, di-wajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana di-wajibkan atas orang-orang sebelum kamu agarkamu bertakwa.” [QS. al-Baqarah (2): 183].
Puasa yang dilaksanakan pada saat bulan Ramadhan, menjadi salah satu dari rukun Islam yang ke lima seperti ditegaskan dalam hadits Nabi saw sebagai berikut:
عَنْ عَبْدِ اللهِ قَالَ قَالَ رَسُوْلَ اللهِ صلى الله وسلم بُنِيَ اْلإِسْلاَمُ عَلَى خَمْسٍ شَهَادَةُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّداً رَسُوْلُ اللهِ وَإِقَامُ الصَّلاَةِ وَإِيْتَاءُ الزَّكَاةِ وَحَجُّ الْبَيْتِ وَصَوْمُ رَمَضَانَ.[رواه ابلخاري ومسلم واللفظ له,والنسايئ وأمحد]
Artinya: “Dari ‘Abdullah r.a. (diriwayatkan bahwa) ia berkata: Rasulullah saw bersabda: Islam dibangun di atas lima dasar, yakni bersaksi bahwa tidak ada tuhan melainkan Allah; mendirikan shalat; menunaikan zakat; mengerjakan haji; dan berpuasa pada bulan Ramadhan.” [HR al-Bukhari, Muslim, at-Turmudzi, an-Nasa’i, dan Ahmad, dan lafal ini adalah lafal Muslim].
Mari manfaatkan sebaik-baiknya kesempatan emas sekali setahun ini untuk me-mohonkan keampunan kepada Allah SWT, untuk merenung dan melakukan muhasabah diri, untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas ibadah.
Sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.
Semoga puasa Ramadan kali ini dan masa sebelumnya dapat menjadi saksi dihadapan Allah tentang keimanan kepada-Nya. Dan semoga puasa ini mengantarkan semuanya menuju derajat taqwa, menjadi hamba yang mulia di sisi Allah Ta’ala.
Ingin tahu Tuntunan Ibadah pada Bulan Ramadhan selanjutnya? Ikuti terus di MuhammadiyahLamongan.com.(Rus)