Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

FORKACAB Dorong Gerakan Baru IPM di Wilayah Selatan

forkacab

MuhammadiyahLamongan – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kabupaten Lamongan terus melakukan Konsolidasi ke cabang cabang dibawah pasca Musyawarah Daerah (Musyda) ke-16 di Laren. Bertempat di Perguruan Muhammadiyah Ngimbang, PD IPM Lamongan melakukan Konsolidasi di Wilayah Selatan meliputi Ngimbang, Modo, Bluluk, Kedungpring, Modo dan Sukorame.

Acara yang digelar pada Ahad, (9/4) tersebut diharapkan mampu mengembalikan dan menggerakkan kembali ghiroh ber- IPM terutama di Wilayah Selatan. Acara yang dinamakan FORKACAB (Forum Komunikasi Cabang) tersebut menghasilkan beberapa keputusan. Diantaranya adalah dibentuknya cabang baru di wilayah Ngimbang dan sekitarnya.

Dalam sambutanya, Irvan, Ketua Umum IPM Lamongan mengatakan bahwa Kedepan IPM yang berada di wilayah selatan diharapkan mampu menjadi basis baru pergerakan pelajar terutama di wilayah selatan. “Kami mendorong agar supaya IPM di wilayah selatan ini menjadi basis baru pergerakan pelajar di wilayah selatan,”ungkapnya.

Irvan juga menambahkan,”Kemanfaatan IPM harus benar benar dirasakan oleh masyarakat, yang di Sekolah yang dirasakan oleh Sekolah, yang di Desa ya bermanfaat bagi Desa,”ungkapnya.

“Itu menjadi tugas bersama kita sebagai kader Muhammadiyah dan Bangsa,”tutupnya.

Sementara itu, hadir perwakilan dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah Ngimbang, Kholid yang menyampaikan rasa bangga dan gembiranya Menyambut pergerakan IPM baru terutama di Wilayah Ngimbang dan sekitarnya. “Ini yang sangat kami tunggu tunggu, semoga kedepannya IPM semakin baik dan bermanfaat,”ungkapnya.

Sekitar 200 kader hadir dalam acara tersebut. Acara itu juga mengukuhkan Bagas sebagai ketua Umum Pimpinan Cabang IPM Ngimbang dan mendorong cabang lain untuk segera melakukan pembaruan ditingkatnya masing masing. (Irvan)

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Rapatkan Barisan, Ini yang Menjadi Perhatian Muhammadiyah Solokuro

Next Post

Baksos IMM, Sebagai Perwujudan Teologi Al Ma’un

Read next
0
Share