Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

IPM SMAM 6 Paciran Gelar Technical Meeting untuk Persiapan SMUSAFA Ke-6

MuhammadiyahLamongan.com – Pimpinan Ranting (PR) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMA Muhammadiyah 6 Ponpes Karangasem Paciran sukses menyelenggarakan Technical Meeting sebagai bagian persiapan dari Smamusix Student’s Fair yang ke-6, atau dikenal sebagai SMUSAFA ke-6. Technical Meeting ini diadakan di Ruang Aula SMA Muhammadiyah 6 Paciran pada hari Kamis (28/12/2023) dengan tujuan memberikan informasi detail terkait perlombaan Musabaqoh Hidzil Qur’an, Archery, dan Bola Voli serta koordinasi antara peserta dan panitia.

Menurut M. Nohood Attabil Haq, Ketua Pelaksana SMUSAFA ke-6, kegiatan ini merupakan yang keenam kalinya diadakan dan mencatatkan sejarah sebagai ajang perlombaan bola voli perdana yang diinisiasi oleh PR IPM SMAM 6 Paciran. Abi menyampaikan bahwa SMUSAFA ke-6 ini memberikan ruang bagi pelajar berbakat untuk mengembangkan potensinya, mendorong semangat produktivitas, dan menjadi insan yang berkontribusi melalui event ini.

Nyamirun S.Ag, S.Pd, M.Pd, selaku Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah 6 Ponpes Karangasem Paciran, menyampaikan rasa bangganya atas terselenggaranya Technical Meeting dalam rangka kegiatan SMUSAFA yang ke-6. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 50 lembaga SMP/MTs se-Karasidenan Bojonegoro. Beliau berharap SMUSAFA ke-6 dapat membangun hubungan persahabatan, meningkatkan ukhuwah islamiyah, dan mendorong peserta untuk bersaing demi meningkatkan kompetensi sesuai minat dan bakat, baik dalam bidang akademik maupun non akademik.

SMUSAFA ke-6 diharapkan bukan hanya sebagai ajang perlombaan, tetapi juga sebagai wadah untuk membentuk karakter, semangat sportivitas, dan meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah Karasidenan Bojonegoro. Dengan dukungan penuh dari peserta, panitia, dan sekolah-sekolah yang turut serta, SMUSAFA ke-6 menjadi sebuah momentum penting dalam pengembangan potensi generasi muda di bidang akademik dan non akademik. (*)

Reporter Sandy Subagio. Editor Fathan Faris Saputro.

4
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Raker PK IMM Ibnu Taimiyah Bahas Program Kerja dan Pelantikan Bersama

Next Post

Pemuda Muhammadiyah Canditunggal Bersatu: Membangun Pemimpin Berkualitas di Musyran 2023

Read next
0
Share