Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

MI Mutu Sukodadi gelar Ajang Pencarian Bakat

MuhammadiyahLamongan.com – MI Muhammadiyah 1 (MI Mutu) Sukodadi adakan ajang pencarian bakat, acara tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, sekaligus sebagai strategi untuk menarik peserta didik menjelang Tahun Ajaran baru.

Momentum peringatan Isra’ Mi’raj sangatlah tepat untuk di jadikan sarana menciptakan dan menyiapkan generasi yang terampil, berilmu dan berkarakter Islami, sebagaimana tercermin pada tema “membangun generasi terampil, berilmu dan berkarakter Islami” Terang Imroatun, S.Pd Ketua Panitia.

Untuk menarik para peserta, kegiatan tersebut di awali dengan jalan sehat, kemudian dilanjutkan dengan lomba Hafalan Do’a, Mewarnai dan Adzan. pungkas Bu Im sapaan akrab Imroatun, S.Pd
Tampak kegiatan tersebut begitu meriah, karena di ikuti 300 peserta, yang terdiri dari 40 lembaga TK Negeri dan Swasta Se- Kecamatan Sukodadi dan Pucuk.

Acara yang dilaksanakan Selasa (25/04) di Halaman Perguruan Muhammadiyah Sukodadi tersebut turut di dukung Sosro, Bank Madinah Syariah, Antangin, Prameswara FM dan AHA Bimbingan Belajar (Red/Didit)

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Machdumah Fadeli: Berharap Nasyiatul Aisyiyah Lamongan bisa Sinergi dengan Pemerintah

Next Post

Nasyiatul Aisyiyah Lamongan, Upayahkan Program Unggulan Kemandirian Ekonomi Organisasi

Read next
0
Share