MuhammadiyahLamongan.com – Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) Al-Ikhlash ‘Aisyiyah Sugihan merayakan kesuksesan Wisuda ke-8 mereka dengan penuh semangat di halaman Perguruan Muhammadiyah Sugihan pada hari Ahad (26/11/2023).
Kepala TPQ Al-Ikhlash mengucapkan terima kasih kepada PCM, PCA Solokuro, yang telah meluangkan waktu dan memberikan dukungan penuh dalam menyelenggarakan acara bersejarah ini. Beliau juga tak lupa menyampaikan rasa terima kasih kepada donatur, panitia, dan walimurid yang turut membantu mensukseskan acara wisuda ini.
Wisuda ke-8 TPQ Al-Ikhlash bertema “Menyiapkan Generasi Islam Cinta Al-Quran,” menekankan pentingnya memahami dan mengimplementasikan isi serta nilai-nilai dalam Al-Quran sebagai dasar hidup dan pedoman agama. Ustadzah Etty Zunaizah, Kepala Sekolah TPQ Al-Ikhlash, dalam sambutannya menyampaikan pesan penting kepada wali santri/santriwati.
“Generasi akan selalu digerus oleh peradaban zaman. Jangan sampai kita tidak menerapkan isi dan nilai dalam Al-Quran sebagai pedoman hidup dan pedoman agama,” tutur Ustadzah Etty Zunaizah dengan penuh semangat. Pesan ini menjadi panggilan untuk menjadikan Al-Quran sebagai landasan dalam menghadapi perubahan zaman, mengingatkan bahwa nilai-nilai keislaman harus tetap menjadi panduan utama dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan suksesnya Wisuda ke-8 TPQ Al-Ikhlash, diharapkan para wisudawan mampu menjadi generasi Islam yang mencintai Al-Quran serta mampu mengimplementasikan ajaran dan nilai-nilai mulia yang terkandung di dalamnya. Acara ini tidak hanya menjadi momen bersejarah bagi perguruan, tetapi juga sebagai tonggak penting dalam pembentukan karakter generasi yang diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam masyarakat. (*)
Reporter Ghulamin Halim. Editor Fathan Faris Saputro.