Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

PCIM Malaysia Gandeng PDM Lamongan Gelar Pelatihan Masak Soto

Pelatihan juru masak soto lamongan

MuhammadiyahLamongan.com – Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Malaysia bersama dengan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Lamongan menggandeng Usaha Kecil dan Menengah (UKM) lokal, soto Mbak Eva, untuk menggelar pelatihan juru masak soto Lamongan. Acara ini berlangsung di Gedung Dakwah Pimpinan Daerah Muhammadiyah Lamongan pada hari Selasa (16/4/2024).

Acara yang dimulai dengan sambutan oleh Kepala Disperindag Lamongan, Bapak Anang Taufik, ini bertujuan untuk mengajarkan para peserta cara membuat soto Lamongan dengan rasa khas aslinya. Acara pelatihan ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk PCIM Malaysia, pengelola Warung Soto Lamongan (Wasola), ‘Aisyiyah Lamongan, Disperindag Lamongan, serta perwakilan dari soto Mbak Eva sebagai pemateri acara.

Dalam sambutannya, Anang Taufik menyampaikan komitmennya untuk mendukung warga Lamongan yang menjual soto di Malaysia agar dapat menjaga kualitas rasa soto Lamongan yang otentik. “Saya diminta untuk memfasilitasi warga Lamongan yang menjual soto di Malaysia agar kualitas rasa tetap seperti di sini (Lamongan),” ujarnya.

Pemerintah Daerah Lamongan berharap melalui pelatihan ini, soto Lamongan sebagai salah satu makanan khas daerah ini bisa lebih dikenal oleh masyarakat luas, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Pernyataan ini juga disampaikan oleh Ketua PDM Lamongan, Bapak Shodikin. “Soto Lamongan kedepannya diharapkan menjadi duta di luar negeri bersama Muhammadiyah,” ujarnya.

Pelatihan ini merupakan langkah awal dalam mempromosikan soto Lamongan ke kancah internasional. Pelatihan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan citra soto Lamongan sebagai salah satu makanan khas yang patut diacungi jempol. (*)

2
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Shalat Idul Fitri di Sukodadi: Khatib Mengingatkan akan Kepedulian Sosial

Next Post

PRM Brengkok Gelar Halal Bihalal dan Upgrading, Rencana Dirikan Rumah Sehat

Read next
0
Share