Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

PDPM Sudah Keluarkan Surat Intruksi, Baru 6 Cabang Pemuda Yang Sudah Musycab

Muhammadiyahlamongan.com – Pasca keluarnya instruksi Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Lamongan kepada PCPM agar segera melaksanakan Musyawarah Cabang (Musycab) yang di deadline hingga akhir Agustus nanti.  Tercatat saat ini baru ada 6 Cabang yang sudah melaksanakan Musycab.

Ke 6 PCPM yang sudah melaksanakan Musycab tersebut yakni, PCPM Brondong, PCPM Kembangbahu, PCPM Tikung, PCPM Sukodadi, PCPM Laren dan PCPM Modo.

Namun, dari tenggat waktu pelaksanaan Musycab yang di harapkan oleh PDPM, sangat di mungkinkan masih ada beberapa cabang PM yang belum melaksanakan Musycab hingga akhir Agustus nanti.

Molornya pelaksanaan Musycab di sebagian cabang PM ternyata sudah diprediksi oleh ketua PDPM Lamongan Sutono, SE ketika di temui oleh Muhammadiyahlamongan.com di gedung dakwah PDM, Jum’at (15/07).

“PDPM menyadari ada beberapa cabang yg msih belum siap, nanti akan ditangani secara khusus dengan di datangi secara lngsung ke cabangnya,” kata Sutono.

“Insyaallah dalam waktu dekat juga ada beberapa PCPM yang akan melaksanakan Musycab,” tambah Sutono.

Sementara, dari ke 6 cabang PM yang sudah melaksanakan Musycab, PCPM Modo merupakan cabang yg baru melaksanakan Musycabnya yg ke V, setelah pada periode sebelumnya mengalami kevakuman kegiatan.

Dari hasil Musycab PCPM Modo V yang di ikuti dari 13 Ranting dan dilaksanakan tanggal 10 Juli 2016 di gedung MI.Muhammadiyah Desa Medalem tersebut berhasil memilih 12 formatur dan menempatkan ketua Sunari, sekretaris Ahmad Zaenudin Irsyadi, dan bendahara Sdr. Sholikin sebagai PCPM Modo untuk periode 2014-2020.

Harapan atas terbentuknya kepengurusan baru di PCPM Modo datang dari Muhammad Suud. Mantan kader PM yang saat ini berada di Majelis Tablig PDM ini berharap agar Pemuda Muhammadiyah lebih inovatif dalam melakukan kegiatan.

“Pemuda hendaknya mempunyai insting yang lebih tajam, untuk mengisi celah yang belum dilakukan Muhammadiyah,” harap M.Suud.

Bagaimana pemuda ikut memakmurkan masjid dengan diskusi maupun tongkrongan di masjid untuk membekali diri tujuannya agar pemuda gemar mengaji, membaca, disamping menggalakkan tradisi silaturrahim.” pungkas pria yang juga menjabat sebagai sekretaris PCM Modo. (Fadh).

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

3 PR Besar Ini Disampaikan PCM Modo Ketika Mendampingi Pelaksanaan Musyran Medalem

Next Post

PRM Ini Gunakan Momen Syawalan Dan Buat Arisan Untuk Awali Kegiatan

Read next
0
Share