MuhammadiyahLamongan.com – Kegiatan Jambore Prestasi Penghela (Jampala) yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah (Kwarda) Hizbul Wathan (HW) Lamongan berlangsung dengan aman. Acara yang digelar di Lapangan Tegal Raya Desa Patihan ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai dari hari Selasa hingga Kamis (21-23/5/2024).
Selama kegiatan Jampala, peserta mengikuti berbagai lomba dan kegiatan dengan semangat dan antusiasme tinggi. Adanya dukungan dari tim kesehatan dari RSU Muhammadiyah Babat menjadi salah satu faktor penting yang memastikan acara ini berjalan dengan lancar.
Muh Nur Wahyudi, S. Kep., Ns., salah satu anggota tim kesehatan dari RSU Muhammadiyah Babat, menyatakan, “Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan Jampala ini. Kehadiran kami di sini untuk memastikan semua peserta dalam kondisi sehat dan siap mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Kami juga menyediakan layanan kesehatan bagi peserta yang membutuhkan,” paparnya.
“Kami menangani cedera ringan dan langkah-langkah pencegahan dehidrasi,” tambahnya. Ketua Kwarda HW Lamongan, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan ini, termasuk tim kesehatan dari RSU Muhammadiyah Babat.
“Kerjasama yang baik antara panitia, peserta, dan tim kesehatan sangat berperan penting dalam kelancaran acara ini. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan di masa mendatang dengan persiapan yang semakin baik,” ujar Yusup Ismail Ketua Kwarda HW Lamongan. (*)
Reporter Fathan Faris Saputro