Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

PR IPM Mencorek Ramaikan Liburan dengan Pentas Seni

pentas-seni

pentas-seniMuhammadiyahLamongan.comKamis (29/12) Dalam rangka mengisi liburan sekolah, Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) Dusun Mencorek – Brondong mengadakan kegiatan Pentas Seni atau biasa disingkat PENSI. Kegiatan ini bagian dari program kerja PR IPM Mencorek Periode 2015 – 2017. Setelah sholat Isya, seluruh kader IPM dan warga memadati halaman Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) 05 Dusun Mencorek untuk menyaksikan perhelatan ini.

Meski persiapan yang dilakukan terlihat sederhana, namun penampilan yang disajikan mampu menghibur warga yang hadir. Beberapa kreasi yang ditampilkan antara lain : tari daerah, puisi berantai, seni bela diri, drama dan penampilan band. Avi Hidayat, selaku Wakil Ketua IPM Ranting Mencorek, dalam sambutannya menyampaikan bahwa dalam berorganisasi sudah seharusnya seluruh anggota saling bekerja sama. Dan kegiatan PENSI ini diharapkan mampu memupuk kekompakan sesama kader IPM Ranting Mencorek. Selain itu jangan pernah mengharap imbalan dalam menggerakkan organisasi.

Kader IPM Ranting Mencorek tidak pernah berhenti mengembangkan inovasi dan kreatifitas. Selain PENSI, salah satu agenda yang baru saja dilaksanakan adalah Outbond dan Perlombaan. Kegiatan ini diikuti oleh siswa – siswi tingkat Madrasah Ibtidaiyah. Hal ini sebagai momentum merekatkan ukhuwah antar anggota serta ajang kaderisasi bagi siswa – siswi tingkat Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah. Agar adik – adik tingkat MI sudah mengenal IPM sejak awal.

Acara PENSI dibuka oleh Bapak Imam Hambali, S.Ag. selaku Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Dusun Mencorek. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa saat ini kita sedang berhadapan dengan berbagai macam tantangan. Oleh sebab itu sudah seharusnya kita memperkokoh aqidah dan akhlaq. Tema yang diusung dalam Pentas Seni ini adalah “Tanamkan Akhlaq, Wujudkan Pelajar yang Berkarakter”.

Saya mengapresiasi kegiatan ini, dan tema yang diusung juga bagus sekali. Sebagaimana Nabi diutus untuk menyempurnakan akhlaq, maka kita harus meneladaninya” ungkap Imam Hambali. Beliau juga berpesan agar kader IPM selalu semangat dalam menghidupkan Organisasi.

Meskipun sebelumnya cuaca terlihat mendung disertai angin, namun Alhamdulillah kegiatan berjalan lancar. Antusiasme juga dapat dilihat dari semangat para warga untuk menonton. Acara diakhiri dengan penampilan band dari kader IPM dan Limit Band. (Nely Izzatul Maimanah)

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

Akhir Tahun Jadikan Sebagai Otokritik

Next Post

Serunya Ceria Pandu Athfal Kwarcab HW Paciran

Read next
0
Share