Muhammadiyah Lamongan Berkemajuan

Serunya Ceria Pandu Athfal Kwarcab HW Paciran

hizbul-wathan

MuhammadiyahLamongan.com – Sekitar empat ratus pandu Hizbul Wathan tingkat Athfal memadati lapangan desa Weru kecamatan Paciran. Tampak wajah-wajah semangat dan optimis serta pemberani.

Kegiatan Ceria Pandu Athfal (CPA) yang diselenggarakan Kwartir Cabang HW Paciran ini meliputi pawai taaruf, out bond, tepuk HW,  PBB,  permainan atau game yang unik seperti memindahkan boom, kereta buta,  voly air dan baksos membersihkan sampah di  lapangan.

CPA ini dilaksanakan sehari tanpa berkemah. Seluruh pembina dan kepala MIM secabang Paciran ikut hadir juga. Tentu yang ceria tidak hanya anak-anak Athfal, para pembina dan kepala madrasah pun ikut bersuka cita.

Kegiatan CPA  ini lebih istimewa lagi karena langsung dikelolah oleh para lulusan Jaya Melati Satu. Tidak kurang 30 orang lulusan JM Satu ini memandu CPA secara langsung.

Turut hadir dan membuka CPA ini Ramanda Fathurrahim Syuhadi ketua Kwarda HW Lamongan. Dalam sambutan pembukaannya, Ramanda Fathurrahim menyampaikan bahwa Pandu Athfal itu di mana pun harus berani dan teguh hati. Jangan lupa berbakti pada ayah dan bunda. (Barok)

 

0
Share this article
Shareable URL
Prev Post

PR IPM Mencorek Ramaikan Liburan dengan Pentas Seni

Next Post

Persahabatan

Read next
0
Share